Cara jualan tanpa ribet – Apakah Anda ingin tetap produktif di hari jumat dan menjalani hari yang menyenangkan? Banyak orang-orang yang tidak sabar untuk menunggu datangnya hari Jumat.
Namun tak jarang aktivitas para pekerja menjadi terganggu karena terlalu sibuk memikirkan bagaimana cara mengisi akhir pekan. Mereka sudah membayangkan dengan berbagai macam rencana dan kegiatan yang akan mereka lakukan.
Lakukan 5 Tips Ini Agar Hari Jumat Anda Lebih Produktif
Daripada ikut terbawa suasana dan menjadi malas kerja, lebih baik Anda tetap fokus terhadap pekerjaan Anda. Anda harus tetap bertanggung jawab untuk menyelesaikan apa yang sudah menjadi target kerja Anda di hari itu. Oleh sebab itu ada beberapa hal yang lebih baik Anda lakukan untuk tetap produktif di hari Jumat.
Selesaikan Semua Tugas
Dalam lingkungan kerja akan selalu ada tugas-tugas baru di setiap minggunya. Usahakan Anda bisa menyelesaikan semua tugas di minggu tersebut.
Apabila terpaksa masih ada yang belum selesai, paling tidak ada sebagian besar tugas sudah selesai dan tidak menumpuk di minggu berikutnya. Karena tugas yang menumpuk dari minggu sebelumnya otomatis akan menambah beban kerja Anda di minggu berikutnya.
Baca juga: Hindari 10 Penyebab Kegagalan di Tengah Jalan Saat Berbisnis Ini
Evaluasi Tim Kerja
Apabila Anda bekerja sebagai pemimpin tim, maka Anda harus memberikan perhatian kepada anggota Anda. Dalam hal ini Anda harus mengetahui bagaimana kinerja tim Anda, perkembangan proyek serta tugas –tugas yang harus mereka kerjakan.
Rencanakan Tugas Minggu Depan
Merencanakan tugas atau pekerjaan apa saja yang akan Anda lakukan dengan tim Anda sangat penting untuk dilakukan. Dengan merencanakan tugas untuk minggu depan akan membantu Anda untuk fokus dan lebih terarah dalam mencapai tujuan kerja.
Ciptakan Suasana Kerja yang Menyenangkan
Terkadang rutinitas kerja dari hari Senin sampai Kamis membuat suasana di kantor menjadi menegangkan dan serius. Ciptakan suasana yang lebih menyenangkan di hari Jumat dengan makan siang bersama anggota tim Anda. Anda bisa membuka obrolan yang santai dengan anggota tim Anda hingga terjalin keakraban.
Evaluasi Kerja
Gunakan waktu di penghujung sore pada Jumat tersebut untuk melakukan evaluasi terhadap pencapaian kerja tim Anda dalam satu minggu. Dari evaluasi tersebut bisa memotivasi diri Anda untuk memperbaiki kekurangan dari minggu sebelumnya.
Semoga ulasan diatas mengenai hal apa yang sebaiknya dilakukan agar aktivitas kerja menjadi produktif dan menyenangkan dapat memberi Anda inspirasi untuk tetap produktif di hari Jumat.